Memahami Lead Magnet, Sudahkah Anda Menerapkannya? (1)

Memahami Lead Magnet, Sudahkah Anda Menerapkannya? (1)

Pernahkah Anda mengunjungi sebuah website karena tertarik dengan artikel yang disampaikan? Anda tertarik karena memang sedang mencari tahu informasi tersebut dan sedang ingin mempelajarinya.

Ketika diujung kalimat, Anda mendapatkan tawaran ebook gratis yang berisi ulasan lebih lengkap. Untuk mendapatkannya, ebook tersebut bisa didownload setelah mengisi formulir yang telah disediakan.

Bagi Anda yang terbiasa berselancar di internet, bukan hanya bermedia sosial, pengalaman di atas sudah sering dialami tentunya. Bahkan, demi mendapatkan ebook gratis tersebut, kita bersedia mengisi formulir yang disediakan.

Cerita di atas adalah contoh Lead Magnet. Sebuah upaya untuk mengumpulkan nomor kontak dan email agar bisa berkomunikasi lebih lanjut dengan Anda. Sebaliknya, agar Anda mengingat dari mana ebook itu didapatkan. Kenapa harus demikian?

Funnel Awareness

Aktifitas di atas disebut juga dengan Awareness. Ingat, internet begitu sangat luas, demikian juga dunia yang kita tempat ini. Begitu banyak website di jagad maya, demikian pula brand-brand di kehidupan nyata. Banyak sekali.

Tidak semua bisa mendapat perhatian yang sama. Persaingan adalah kepastian. Tidak semua bisa terkenal. Hanya beberapa diantaranya saja yang berhasil mengisi otak manusia.

Funnel Awareness adalah salah satu cara untuk mendapatkan perhatian orang-orang. Jika Anda memiliki website bisnis, buatlah artikel-artikel menarik tentang bisnis Anda.

Usahakan artikel tersebut berisi materi-materi yang belum banyak diketahui orang. Ingat, Anda sedang berbisnis, maka penting menghindari konten-konten copy paste.

Hal ini berlaku juga dalam dunia politik. Mulai dari presiden, calon anggota DPR, bakal calon gubernur, walikota, bupati, perlu melewati tahapan funnel awareness ini. Kami yakin, konsultan politik mereka pun sudah mengetahui cara-cara seperti ini.

Jangan mengaku konsultan politik kalau belum apa-apa sudah menyarankan untuk money politic (jangan tersinggung, ini cuma bercanda saja, kok).

Kembali ke topik lead magnet. Jadi, dengan pembuatan artikel tersebut, sebenarnya Anda sedang membangun awareness kepada pengunjung website.

Buat mereka tertarik. Buat mereka yakin kalau Anda memang ahli dalam bisnis atau jasa yang sedang ditawarkan. Jadi, jangan langsung jualan atau menawarkan jasa. Sabar, tahan dulu sebentar. Masuk dalam dunia digital marketing itu perlu proses. Buru-buru amat, sih!

Tahukah Anda, pada tahapan funnel ini, kondisi calon konsumen itu belum berminat untuk membeli. Mereka masih dalam tahapan mencari informasi untuk menambah pengetahuan, atau sekadar membandingkan. Dalam kondisi seperti ini, yang perlu Anda lakukan adalah memberi asupan pengetahuan. Buatlah mereka percaya.

Sediakan juga ebook jika perlu. Di dalam ebook tersebut, buatlah artikel yang benar-benar memukau dan tawarkan lagi jika tertarik, minta mereka untuk berlangganan artikel yang akan langsung di kirim via email. Kalau di hariera.NET, kalian cukup berlangganan artikel saja. Jika muncul seperti gambar di bawah ini, cukup klik SIAP saja.

Berlangganan artikel gratis

Lead magnet sebagai teknik promosi marketing untuk menarik perhatian calon pelanggan dan mengumpulkan informasi kontak mereka tidak hanya dilakukan melalui ebook saja. Bisa juga dengan jenis konten lain. Lantas bagaimana membangun awareness di media sosial?

Cara membangun awareness di media sosial akan kami tulis terpisah dari artikel ini. Jangan lupa ikuti terus update informasi terbaru di hariera.NET.

Apa arti Awareness?

Secara lugas, kata “awareness” berarti kesadaran. Dalam dunia marketing, awareness adalah sebuah kondisi di mana seseorang menyadari atau mengetahui apa yang sedang terjadi. Nah, kalau dalam digital marketing, kata awareness umumnya berdampingan dengan kata “brand”, sehingga “brand awareness” terdengar lebih umum.

Brand awareness adalah kesadaran audiens untuk mengenali dan mengingat suatu brand melalui visual-visual tertentu seperti foto, warna, teks, logo dan lain sebagainya yang bisa merepresentasikan identitas dari brand tersebut.

(bersambung)

Loading

Produk Terlaris:
Cek produk-produk terlaris dan bisa beli melalui Shopee. Lihat produk Cek di sini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like